ThelinkNews, Bandar Lampung- Hingga H-1 penutupan Pekan Raya Lampung (PRL) 2024, panitia stand Universitas Lampung (Unila) antusias melayani pengunjung.
Berbagai layanan yang disediakan meliputi, pelayanan cek kesehatan gratis, pertanyaan seputar informasi jalur mandiri, informasi UPT LTSIT, dan penyediaan titik baca bagi pengunjung.
Kegiatan berlangsung sejak 22 Mei 2024 dan akan berakhir pada 10 Juni 2024.
Melalui beragam layanan yang disediakan, terlihat pengunjung ramai melakukan cek kesehatan gratis yang disediakan panitia stand Unila.
Selain itu, panitia menyediakan layanan informasi terkait jalur Mandiri Unila.
Layanan ini memudahkan calon mahasiswa baru yang mengunjungi stand Unila untuk mendapatkan informasi seputar jalur Mandiri secara langsung.
Mahasiswa dari jenjang S-1, S-2, S-3, melalui Unit Pelayanan Teknis Laboratorium Terpadu dan Sentra Inovasi Teknologi (UPT LTSIT), juga terbantu dengan layanan riset yang menyediakan fasilitas pengujian di bidang kimia, fisika, dan biologi molekuler, dengan berbagai peralatan canggih yang mendukung.
Fungsi lain UPT LTSIT adalah sebagai fasilitator dan wadah untuk menunjang riset/penelitian bagi dosen, mahasiswa, dan masyarakat umum.
Selain itu, UPT LTSIT menyediakan jasa analisis sampel untuk pangan, pakan, biomassa, limbah, biologi molekuler, dan lainnya bagi sivitas akademika Unila dan masyarakat umum.
Layanan unggulan lain yang disediakan adalah titik baca dari UPT Perpustakaan. Layanan ini merupakan platform pusat informasi dan literasi bagi masyarakat.
Pengunjung pameran dapat mengakses titik baca dengan memindai QR code yang tersedia di standing sign board.
Beberapa informasi yang tersedia di titik baca antara lain konten video, berbagai koleksi buku populer, berita, dan jaringan radio nasional.
Beragam layanan yang disediakan diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pengunjung serta memudahkan pengunjung untuk mengenal kampus Unila lebih rinci dan mendetail. (*)
(ThelinkNews/red)